Giat Penyuluh di Masjid Al Huda Cikalan

Diposting pada 328 views

Bangunjiwo, Momentum hari Raya Idulfitri 1443 Hijriyah di rayakan dengan beragam kegiatan mulai dari takbiran, sholat Ied, pertemuan kelurga dan juga syawalan warga. Salahsatunya dilaksanakan oleh warga Cikalan RT. 02 Bangunjiwo Kasihan Bantul DIY pada hari Senin, 2 Mei 2022.

Kegiatan diselenggarakan oleh pengurus RT bekerjasama dengan takmir Masjid Al Huda dihadiri oleh warga masyarakat.  Bapak Erwin Syahputra Ketua Takmir Masjid Al Huda menyampaikan terima kasih atas keaktifan jamaah selama kegiatan di bulan ramadlan.

Bapak Sarino Ketua RT 02 Cikalan mengajak agar Syawalan menjadi sarana menjalin ukhuwwah sehingga tercipta lingkungan yang damai dan persaudaraan yang terbatasi karena pandemi secara perlahan-lahan bisa ditumbuhkan lagi.

Acara diisi dengan ikrar syawalan dari perwakilan pemuda dan orang tua. Tradisi ini sudah berjalan sejak lama guna memupuk rasa saling menghormati dan menumbuhkan semangat untuk bangkit kembali.

Bapak Jamilludin Penyuluh Agama Islam KUA Sewon memberikan penjelasan tentang hikmah syawalan. Diantaranya makna syawal yaitu meningkat, segala kebaikannya. Jamil juga berpesan agar pasca ramadlan, jangan sampai masjid sepi dari kegiatan jama’ah. Acara ditutup dengan doa dan mushofahah. (JML)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *